(Yuk ngomongin cinta)
Tentang cinta yang tak pernah padam,
meski nyala berubah warna,
dia tetap menyala
Mencoba mencari-cari definisi,
Apakah itu?
Gairah datang dan pergi
Rindupun tak selalu menggebu
Rasa pun terkadang hambar
Nyaman kadang membingungkanku dengan takut akan kehilangan,
takut sendirian,
takut kesepian.
Terpaksakan di tengah gelisah kepastian?
Argh,...!
Rumitnya cinta itu.
Tak adakah yang bisa memisahkan antara rasa romantisme berbunga-bunga dengan ketakutan atas kesepian? Kepentingan ber'status'?
Tak mungkin semua beraduk menjadi kesatuan murni.
Semua bersyarat,
Hitungan.
Komitmen, janji, rayu, ahh...
Omong kosong semuanya.
...
Dangkal!
Palsu!
Protes pada arti yang diajarkan, makna yang didefinisikan.
Kurasa itu salah,
meski aku tak yakin jika benar itu ada
Setiap yang hidup dan berotak pasti berpikir.
Mau jujur atau tidak?
Bagiku, cinta itu sederhana
Rasa bahagia ketika seseorang mengirim kabar saat dia di jalan sana,
saat satu puisi sederhana membuatku berjingkrak seperti gila.
Ini bukan negosiasi,
Ini bukan hitungan untung-rugi,
Meski jujur,
Kubertanya, bisakah terus begini?
0 komentar:
Posting Komentar