Am I really falling in love with him?
Pertanyaan yang sangat aneh ini tiba-tiba kutanyakan pada diriku sendiri? Kenapa?
Ceritanya kemarin teman dekatku yang paling aku cintai bilang, 'Kamu berubah!'
'Ada sesuatu yang berubah dari kamu'
Mungkin dia pikir aku sudah tidak menyukai dia seperti dulu lagi dan atau mungkin aku menemukan cinta yang baru? Halahhhhh.... Jikapun ada cinta baru, itu siapa? Sampai saat inipun tidak ada sesuatu pun yang bisa mengintervensi hati ini.
Upppsss.. Tapi aku teringat. Memang akhir-akhir ini ada sosok seseorang yang menawan hatiku. Aku memikirkan dia setiap hari, aku melihatnya setiap hari. Tapi dia itu adalah artis, idol. Kembali lagi akhirnya episode fangirl lebih memakan memori di otakku.
Tidak mungkin kan? it's impossible... tapi nyatanya adalah perasaan ini berubah. Nyata!!!
Ternyata bahayanya menjadi seorang fans yang obsesif adalah bahwa kita menjadi larut dalam dunia maya yang sialnya seakan-akan nyata. Hingga kadang-kadang aku cukup pikun untuk memilah antara mimpi dan realita...
Apakah aku benar-benar jatuh cinta pada sosok itu? Sosok yang kubentuk sendiri di dalam dunia anganku. Sosok sempurna yang kurancang sedemikian rupa sehingga mampu membuyarkan kenyataan.
hahahahaha...
Ingin tertawa keras rasanya. Yes!!! Akhirnya aku sedikit bisa memahami bagaimana perasaan para fans yang dulu pernah kupikir 'tak waras'.
-----------------
0 komentar:
Posting Komentar