Kesan Halloween Pertama

// // Leave a Comment
Dulu waktu aku masih abege, Halloween adalah kisah di negeri antah berantah yang hanya kubaca di novel Fear Street-nya RL Stine, di film-film keluaran Hollywood ataupun di cerita-cerita yang saat itu rasanya sangat jauh. Nah, karena kebetulan aku di sini pas Oktober, saatnya Halloween. Hari libur paling meriah di Amerika Serikat. Dan aku, yang sebetulnya penakut ini, malah ikut menikmati suasana Halloween yang sudah terasa sejak minggu ke-2 Oktober. Halaman-halaman rumah dipasangi hantu-hantuan, patung nenek sihir, sarang laba-laba palsu dan labu-labu orange dan putih yang beberapa di-antaranya diukir jadi lentera 'Jack-o-lantern'. Wow I love it!


Di depan kios, jualan hantu


Balon hantu di halaman tetangga


Aku bahkan ikut membuat satu ukiran labu bersama teman-temanku di WFI. Tak butuh waktu lama, hanya satu jam kemudian labu yang kuukir selesai. Wahh,.. senang sekali rasanya. Puas deh. Ah, jadi mikir, "Kapan ya bisa Halloween-an lagi di sini?". Hehehe... Next time lah  ya.. 

 
Teman-teman dan aku serta karya labu ukir kami :)
 

0 komentar:

Posting Komentar